Bengkel kaki kaki – Perawatan kaki-kaki mobil itu harus dilakukan karena komponen tersebut berpengaruh terhadap tingkat kenyamanan dan keamanan saat berkendara.
Dengan seiring bertambahnya usia, mobil Avanza dan Xenia juga rentan mengalami masalah pada bagian kaki-kakinya. Seperti munculnya suara gemuruh pada saat berkendara. Jika sudah muncul pertanda seperti itu, hal yang harus anda lakukan ialah membawanya ke bengkel kaki-kaki mobil yang sudah terpercaya untuk dilakukan perbaikan.
Biaya Service Kaki-kaki Mobil Avanza dan Xenia
Umumnya biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan service kaki-kaki mobil itu cukup terjangkau. Seperti pada Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia dengan tarif perbaikan shockbreakert belakang mencapai kisaran harga Rp. 277 ribuan. Sementara untuk bagian depan berkisar Rp. 382 ribuan.
Untuk harga satuan shockbreakert itu mencapai Rp. 850 ribu hingga Rp. 950 ribuan. Sementara untuk shockbreaker belakang itu mencapai kisaran harga Rp. 450 ribuan untuk tiap item. Berikut ini merupakan kisaran harga untuk penggantian komponen kaki-kaki mobil, harga tersebut pula diluar jasa pemasangan.
- Tie rod Rp. 340 ribuan
- Bushing arm Rp. 300 ribuan
- Link stabilizer Rp. 40 ribuan
- Ball joint Rp. 90 hingga Rp. 150 ribuan
- Bearingdepan Rp. 160 ribuan
- Bearingbelakang Rp. 80 ribuan
Perlu diketahui jika harga komponen kaki-kaki mobil Avanza dan Xenia itu tak jauh berbeda.
Baca juga : Harga Service Dan Ganti Shockbreaker Mobil Toyota Avanza di PIK-Jakarta Utara dan Cara Merawatnya
Komponen Kaki-Kaki Mobil yang Umumnya Diganti
Seperti yang sudah kita ketahui sebelumnya beberapa komponen kaki-kaki mobil yang umumnya diganti ketika melakukan perbaikan seperti ball joint dan shockbreaker. Berikut ini penjelasan singkatnya.
- Ball Joint
Ball joint merupakan salah satu komponen yang sering bermasalah. Untuk mengganti komponen tersebut anda akan dikenakan biaya sekitar Rp. 80 ribuan untuk tiap unitnya.
- Laher Roda
Fungsi laher roda mobil untuk membuat sistem roda pada mobil dapat bekerja dengan baik. Jika kondisinya rusak dan harus segera menggantinya, kisaran harga laher itu mencapai Rp. 100 ribuan per buah.
- Link Stabilizer dan Karet D
Untuk link stabilizer dan karet D kisaran harganya sekitar Rp. 80 ribuan per buah. Sementara untuk karet D berkisar mulai dari Rp. 50 ribuan.
- Rack Steer
Kebiasaan menghantam lubang saat berkendara menjadi salah satu penyebab Rack Steer mobil rusak. Jika sudah rusak, biaya yang harus dikeluarkan berkisar Rp. 1,3 jutaan.
- Tie Rod dan Long Tie Rod
Untuk penggantian Tie Rod dan Long Tie Rod baru itu kisaran harganya mencapai Rp. 325 ribuan.
Baca juga : Biaya Reparasi Kaki-Kaki Mobil Toyota Avanza Di PIK-Jakarta Utara : Solusi Perbaikan Kaki-Kaki Mobil
- Shockbreaker
Sementara untuk shockbreaker sendiri mencapai Rp. 1,6 jutaan untuk harga satu setnya atau sama dengan empat buah untuk semua roda mobil.
Apabila sudah ditemukan pertanda kerusakan dari salah satu komponen kaki-kaki mobil yang dijelaskan diatas. Jangan tunda lagi, segera lakukan langkah perbaikan atau penggantian komponen jika dibutuhkan. Karena komponen-komponen tersebut merupakan salah satu faktor penentu kenyamanan dan keamanan saat berkendara.
Itulah rincian seputar biaya service kaki-kaki mobil Avanza dan Xenia yang perlu anda ketahui. Dengan seiring bertambahnya umur mobil anda, perlu diketahui secara mendalam tanda-tanda menurunnya performa atau fungsi dari beberapa komponen tertentu. Jadi, lakukan perbaikan sebelum kondisinya semakin parah.
Jangan biarkan kaki-kaki mobil Toyota Avanza atau Daihatsu Xenia anda yang rusak sampai mengganggu kenyamanan berkendara, percayakan perbaikan kaki-kaki mobil anda pada bengkel yang sudah terpercaya. Kunjungi Domo Kaki-Kaki sekarang juga untuk konsultasi dan perbaikan seputar kaki-kaki mobil dengan layanan terbaik yang dapat membuat mobil anda kembali stabil dan nyaman dikendarai di jalan.
Kunjungi segera Domo Kaki-kaki! Anda dapat menghubungi kami untuk melakukan reservasi.
Domo Kaki-kaki juga siap melayani berbagai macam merek mobil lain seperti Honda, Mitsubishi, Suzuki, Wuling. Baik itu MPV, SUV, hatchback, sedan, listrik maupun hybrid.
Domo Kaki-kaki, merupakan solusi terbaik untuk kaki-kaki mobil anda!